Rabu, 10 Juni 2015

Yuk, Menyatu Dengan Alam di Air Terjun Sibuni-buni

Yuk, Menyatu Dengan Alam di Air Terjun Sibuni-buni : aktual.co
Air Terjun Sibuni-buni Kab Tapanuli Tengah

Bagi para pengunjung, gazebo kayu dan beton menghadap ke air terjun sengaja disediakan sebagai tempat yang tepat untuk melepas penat di badan. Sembari menikmati kesejukan alam di lokasi air terjun, maka hilang sudah segala kepenatan itu.


Medan, Aktual.co — Jika menyambangi Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, tak ada salahnya anda singgah di lokasi objek wisata air terjun yang satu ini. Air terjun Sibuni-buni namanya.  

Air terjun ini Berada di Desa Sibuni-buni, Kecamatan Sarudik, yang berjarak 4 km dari Kecamatan Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah.

Untuk dapat sampai ke lokasi air terjun ini, anda terlebih dahulu masuk dari Simpang Tugu Ikan di sebelah jembatan Sibuluan. Sekitar 10 menit perjalanan, anda akan menemui jembatan gantung kayu yang ditopang dua kawat besar. Jembatan ini hanya boleh dilalui dengan berkendara sepeda motor saja.

Dari jembatan gantung ini silakan arahkan kendaraan anda ke kanan. Dengan menempuh jalan yang agak menanjak dan berliku, sekitar lima menit perjalanan akan anda temukan jalan setapak di sebelah kiri yang menuju lokasi air terjun Sibuni-buni ini. Tidak lebih 200 meter ke dalam, lokasi air terjun menanti kehadiran anda.

Berada di tengah hutan lebat, menjadikan suasana di lokasi air terjun ini semakin sejuk, nyaman dan asri. Tak heran kalau kemudian air terjun ini diberi nama Sibuni-buni, yang dalam bahasa setempat artinya adalah tersembunyi.

Bagi para pengunjung, gazebo kayu dan beton menghadap ke air terjun sengaja disediakan sebagai tempat yang tepat untuk melepas penat di badan. Sembari menikmati kesejukan alam di lokasi air terjun, maka hilang sudah segala kepenatan itu. 

Pada musim tertentu, pengunjung akan disajikan jajanan buah langsat segar yang berasal dari pohon yang tumbuh subur di sekitar lokasi air terjun ini.

Tak lupa, bagi anda pecinta kuliner, pemilik warung sekaligus penjaga objek wisata air terjun Sibuni-buni senantiasa menyajikan ikan lele dumbo untuk dibakar atau digoreng sesuai selera pemesan. 

Harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau, Rp 40.000 untuk tiap kilogram ikan lele yang siap disantap.

Hmm.. Pastikan anda tak melewatkan untuk melepas penat sejenak di air terjun Sibuni-buni ini.

0 komentar:

Posting Komentar