Kamis, 11 Juni 2015

Yuk, Berburu Cinderamata Khas Bali di Pasar Seni Sukawati


Yuk, Berburu Cinderamata Khas Bali di Pasar Seni Sukawati   : aktual.co
Pasar Sukowati

Selain kesenian berupa kerajinan tangan dan asesoris, disini juga terdapat beragam kaos, celana, dan kain dengan ornamen Bali.


Jakarta, Aktual.co — Sebagai kota seni, Bali memiliki beragam kerajinan unik hasil karya seniman kota dewata itu. Jadi, jangan pulang ke daeah asal sebelum membeli oleh-oleh berupa kerajinan dan aksesoris Bali. Untuk mendapatkannya, anda dapat singgah ke Pasar Seni Sukawati.
Pasar yang terdapat di jalan raya Sukawati, Gianyar, Bali, ini menjual berbagai kerajinan seni khas Bali seperti sandal manik-manik, pakaian, tas, lukisan, patung kayu dan lain – lain. 

Pasar yang berdiri sejak 1980-an ini mulai beroperasi pada  pukul pukul 08.00 hingga pukul 18.00 WITA.
Untuk masalah harga, relatif murah dengan harga terendah sekitar Rp10 ribu untuk beragam cinderamata khas Bali. 

Selain kesenian berupa kerajinan tangan dan asesoris, disini juga terdapat beragam kaos, celana, dan kain dengan ornamen Bali.
Menuju ke Pasar Seni Sukowati, anda perlu sekitar 40 menit jika berangkat dari Kuta dengan naik kendaraan. 

Cuma, lantaran pasar satu ini diburu oleh para turis lokal maupun asing, tak jarang lalu lintas di sekitar pasar macet parah dikarenakan penuhnya kendaraan bermotor yang diparkir di sepanjang jalan raya Sukawati. 

Jangan lupa, sistem tawar menawar diterapkan agar anda dapat memborong lebih banyak oleh-oleh untuk keluarga anda. (Sumber)

0 komentar:

Posting Komentar