Rabu, 10 Juni 2015

Lezatnya Otak-otak

Lezatnya Otak-otak  : aktual.co
Ilustrasi


Sebetulnya, Anda pun bisa membuatnya sendiri di rumah, karena kalau membeli dari luar belum tentu terjamin higienis.


Jakarta, Aktual.co — Otak-otak ikan kuliner berbahan dasar ikan ini sudah hampir booming di seantero nusantara, karena mudah ditemui. Makanan asal Palembang ini rasanya begitu enak dan bikin ketagihan. 

Sebetulnya, Anda pun bisa membuatnya sendiri di rumah, karena kalau membeli dari luar belum tentu terjamin higienis.

Ini resep otak-otak ikan yang bisa anda buat sendiri.

Bahan :
250 gram daging ikan tenggiri, haluskan / blender, 100 gram tepung sagu/kanji, 100 gram santan kental, 1 butir telur, 10 lembar daun kucai, iris halus, Garam, merica bubuk, gula pasir dan penyedap secukupnya, Daun pisang untuk membungkus

Bahan sambal kacang:
25 gram kacang tanah digoreng50 gram kemiri digorengHaluskan :2 buah cabai merah + 5 buah cabai rawit + 100 ml air matangGaram, gula pasir dan cuka secukupnya.

Cara membuatnya :
  1. Campurkan semua bahan menjadi satu dan olah sampai rata lalu aduk-aduk dengan benar sampai kalis.
  2. Taruh 1sdm adonan di atas daun pisang dan gulung. 3)-. Sematkan penyemat daun / biting pada kedua ujungnya.
  3. Setelah beres semua, panggang di atas bara api sampai matang.
  4. Hidangkan dengan sambal kacang sesuai selera pedasnya.
  5. (sumber)

0 komentar:

Posting Komentar