Kamis, 06 Agustus 2015

Serba ada - Busan



BUSAN – Kota terbesar kedua setelah Seoul ini adalah pelabuhan terbesar dikorea selatan. Busan merupakan salah satu pelabuhan tersibuk didunia. Dengan memiliki 4.000.000 jumlah jiwa, busan memiliki banyak tradisi dan budaya sebab itulah daya tarik busan untuk para turis mancanegara. Diantaranya yaitu Dongrae Yaryu dan Suyeong (tari topeng), Dongrae Hakchum (tari bangau dongrae) dan sebagainya.

Sebagai Tuan Rumah yang sempat disinggahi oleh Asian Games 2002, Piala Dunia FIFA 2002, dan Konferensi APEC 2005 ini mempunyai tempat – tempat untuk para pelancong mancanegara. Kota metropolitan ini mempunyai pantai yang banyak menarik turis untuk bersantai sejenak menerima teriknya matahari, pantai heundae. Banyak yang mengadakan acara festival seperti Festival Laut Busan, Festival Jeongwol Daeboreum dan Heundae Sand Festival. Dan yang lebih menarik lagi, para pengunjung dapat mengikuti acara “menguburkan diri” pada panas pasir putih ini. Tak hanya pulau saja obyek wisata di busan, masih banyak lagi seperti :

1.       Taman Yongdusan
Taman yang terletak di pusat kota busan –Gwangbok-dong- ini memiliki patung Laksamana Yi Sun-sin, tugu peringatan Revolusi Mahasiswa 19 April dan menara jam.  Taman yang memiliki luas 7 hektar memiliki tanaman bunga yang telah diatus dengan rapih dan pohon sakura yang sedang berbunga. Sangat cocok untuk bersantai melepas penat atau pikiran kerjaan.

2.       Busan Aquarium
Masih satu lokasi dengan pantai heundae, kita dapat melihat indahnya dasar laut dari Busan Aquarium. Aquarium terbesar dikorea selatan ini memiliki 35.00 jenis satwa lau dengan kurang lebih 250 spesiesnya. Sepanjang terowongan transparan ini kida dapat lihat indahnya banyak jenis ikan yang berenang.

3.       Pasar Jagaichi
Pasar tradisional ikan terbesar di korea selatan ini berada di busan internasional film festival. Dipasar ini menjualkan ikan – ikan yang segar langsung dari pelabuhan. Pasar ini didirikan pada tahun 1889. Anda dapat merasakan langsung dari ikan yang segar ini.

0 komentar:

Posting Komentar