Selasa, 01 Juli 2014

HAARLEMMERHOUT, TAMAN URBAN KUNO DI HAARLEM

www.nl.wikipedia.org

Haarlem hidup sebagai kota abad pertengahan yang berjarak hanya setengah jam dari ibu kota. Tak hanya arsitektur tetapi taman-taman di kota di sebelah barat Amsterdam ini juga warisan abad kuno. Termasuk diantaranya, Haarlemmerhout, salah satu landmark penting di Haarlem.

www.panoramio.com

Warga Haarlem sangat bangga akan Haarlemmerhout Park. Wajar saja karena taman urban tersebut adalah yang tertua dan salah satu yang terbesar di Belanda. Asal usulnya diperkirakan sudah ada sejak abad 16 dan tak seperti taman kota lainnya, Haarlemerhout tidak dibatasi pagar. Area terbuka hijau yang terentang di sisi selatan Haarlem ini pernah rusak akibat dibakar pasukan Spanyol. Mereka melakukannya saat operasi Siege of Haarlem pada Perang Delapan Puluh Tahun atau yang juga dikenal sebagai Pemberontakan Belanda. Sebagai memorial, jalan panjang dari timur ke barat di sisi selatan Haarlemerhout diberi nama Spanjaardslaan.

Awalnya hutan kota itu berfungsi sebagai lahan hewan ternak dan tempat pencarian kayu bakar. Berabad-abad kemudian renovasi mulai dilakukan untuk menjadikannya taman publik. Rancangan terakhir adalah mengubah Haarlemerhout Park menjadi taman dengan sentuhan gaya English Garden. Abad 18 taman tersebut menjadi tempat rekreasi saudagar kaya beserta keluarganya. Hingga saat ini tempat itu masih nampak indah dan oasis bagi penduduk Haarlem. Pepohonannya yang rimbun tak hanya meneduhkan pengunjung yang tengah berjalan santai, jogging, atau bersepeda, tetapi juga menyimpan tea house, kapel musik, kamp rusa, dan restoran pancake yang lezat. Di sana juga berdiri bangunan megah dan bersejarah, Pavilijoen Welgelegen, peninggalan seorang bankir kaya. Saat tentara Perancis memasuki wilayah Belanda, di akhir abad 18 sang bankir memutuskan meninggalkan rumahnya itu dan

hijrah ke Inggris. Kemudian adik Napoleon, Louis mengakuisisi rumah putih bergaya klasik tersebut. Ratu Wilhelmina sempat tinggal di sana setelah Perancis pergi. Kini rumah yang masyarakat lokal sebut sebagai Istana Napoleon, menjadi kantor pemerintah Provinsi Belanda Utara sejak tahun 1930.

www.commons.wikimedia.org

Haarlemmerhout sangat populer baik di kalangan muda maupun tua, siapan pun bebas datang dan pergi ke tempat ini untuk berpiknik, olahraga, atau sekedar mencari ketenangan sembari membaca buku. Taman urban tertua ini merupakan venue langganan dari Festival Bevrijdingspop, selain itu beragam event spesial kerap digelar di sana. Kita hanya perlu berjalan 15 menit dari alun-alun Grote Markt untuk mencapai tempat ini.

Selama di Haarlem Anda dapat menginap di Van Der Valk Hotel Haarlem Zuid, Haarlem Hotelsuites, atau Courtyard by Mariott Amsterdam Airport Hotel. Destinasi yang tak kalah menarik antara lain, Grote Kerk, Utrecht Free Tour, dan arsitektur bersejarah Hotel New York.

(sumber)

0 komentar:

Posting Komentar